20.29
#HiFromIsland - HASTAG TRIP HURUHARA
20.29Berawal dari 1 teman yang memasukkan saya kedalam Grup Whatsap, saya di kejutkan dengan beberapa orang yang tidak saya kenal sebelumya....
Berawal dari 1 teman yang memasukkan saya kedalam Grup Whatsap, saya di kejutkan dengan beberapa orang yang tidak saya kenal sebelumya. Teman saya Namanya Dwi (Urutan ke 7 dari kanan yang berdiri) mengundang saya untuk ikut liburan ke Pulau harapan lewat Group itu. sebelumnya saya dan dwi ini adalah hanya teman kampus yang sebelumnya pun gak pernah ngobrol artinya hanya sebatas kenal saja dan karena sama-sama alumni dari kampus UGM yang merantau di tanah jakarta alhasil bisa membuat alumni yang jaman kuliah tidak begitu dekat jadi serasa dekat.
Group WA ini awalnya memiliki nama grup Trip to harapan. dengan anggotanya dibagi menjadi 2 team. yakni :
- Team jakarta yakni Teman Offila yang mana offila ini juga teman kampus dulu namun tidak begitu kenal heheh mengajak teman-temanya yang tinggal di jakarta untuk gabung (Sebenarnya ide trip ini sepertinya bersumber dari nona yang satu ini). teman teman offila yang bergabung adalah aphe, ela, wafda, ayu, asgar, hasby, rosadi, novel, rahmat, azan, agus, chaista, dan ophila sendiri.
- Team Jogja yakni team yang dikumpulkan oleh Dwi yakni teman2 yang dari kampus yang sama yakni UGM. anggota team ini adalah Gue, dwi, gabion, diena, asgar, agus, zul, tika, nida
Pengalaman seru selama 2 hari yakni sabtu-minggu membuat kami semua semangat untuk membagikan moment-moment tersebut ke media sosial dengan Hastag #HiFromIsland.
#HiFromIsland sendiri digagas oleh 2 orang Istagram Holic yang ada diantara kami yakni Agus Zulianto dan Tika. Tujuanya untuk menjadikan Moment-moment tersebut menjadi rame dan terlihat seru sesama kami maupun orang yang melihat hastag itu. hehe
okeh berikut ini adalah momen-momen yang seru yang tergambar dalam sebuah potret keseruan kami...